Dedi Mulyadi Tampil Energik Meski Diguyur Hujan saat Sapa Warga Cikembar Sukabumi

  • Bagikan

NARASI JABAR – Bakal Calon Gubernur Jawa Barat, Dedi Mulyadi, kembali menyapa warga dalam acara KDM Menyapa yang digelar di Cikembar, Kabupaten Sukabumi, Selasa (10/9) malam.

Acara yang berlangsung dengan nuansa seni tersebut sempat diguyur hujan, namun hal itu tidak mengurangi semangat Dedi Mulyadi dan para peserta.

Saat hujan mulai turun, Dedi Mulyadi justru membuka bajunya dan berjoget bersama seniman Sunda terkenal seperti Doel Sumbang, Ohang, dan Ceu Popon.

Baca Juga:  Almaida Rosa Putra Ajak Jaga Produktivitas Saat Ramadhan

Suasana semakin meriah meski di tengah hujan, hal itu menunjukkan kedekatan Dedi dengan masyarakat dan komitmennya untuk selalu berada bersama warga di segala situasi.

Sebelum acara KDM Menyapa dimulai, warga Cikembar juga menikmati nonton bareng pertandingan antara Timnas Indonesia melawan Australia yang digelar di tempat yang sama pada pukul 19.00 WIB.

Baca Juga:  Sikapi Isu Lingkungan, Polsek Bantarujeg Gelar Penanaman Pohon di Gununglarang

Meski hujan turun, antusiasme warga tetap tinggi, baik untuk mendukung Timnas Indonesia maupun untuk mengikuti acara KDM Menyapa.

Meskipun cuaca kurang bersahabat, masyarakat Cikembar tetap setia hadir dalam acara tersebut. Kehangatan dan kebersamaan antara Dedi Mulyadi dan warga membuat malam itu menjadi momen yang tidak terlupakan bagi semua yang hadir.***

Baca Juga:  Almaida Rosa Putra Ajak Jadikan Ramadhan sebagai Momentum Mempererat silaturahmi
  • Bagikan