Perusahaan Harus Taati PPKM

  • Bagikan
Anggota DPRD Jawa Barat Almaida Rosa Putra

BANDUNG. Anggota DPRD Jawa Barat Fraksi Partai Golkar H. Almaida Rosa Putra, SE., M.M menekankan kepada pada pihak perusahan agar mentaati dan mematuhi peraturan-peraturan sebagaimana tertuang pada Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Darurat dari Pemerintah Pusat.

Seperti memberlakukan sistem Work From Home (WFH) 100% bagi sektor non esensial dan 50% bagi Work From Office (WFO) bagi sektor esensial dan 100% untuk sektor kritikal WFO.

Baca Juga:  Ade Ginanjar: Prioritas Saat Ini Adalah Pemerataan Vaksinasi Masal

Anggota DPRD Jabar dari Daerah Pemilihan 9 ini pun mendorong, para pelaku pada sektor industri di Jawa Barat dapat turut berkontribusi dalam upaya percepatan vaksinasi khususnya kepada para tenaga kerja. Hal itu dilakukan sebagai upaya antisipasi munculnya kluster di sektor industri.

“Kita tidak mau atau jangan sampai terjadi kluster baru, penerapan protokol kesehatan harus menjadi perhatian serius semua pihak,” ujarnya, Kamis (8/7/2021).

Baca Juga:  Sekda Jabar Setiawan Wangsaatmaja: Pascapandemi, Penerapan WFH bagi ASN Sesuai Kebutuhan
  • Bagikan