Ahmad Hidayat Harapkan Stabilitas Bahan Pokok saat Ramadhan

  • Bagikan
Anggota DPRD Jawa Barat, Ahmad Hidayat

NARASIJABAR – Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Jawa Barat Ahmad Hidayat mengharapkan stabilitas bahan pokok selama Ramadhan tahun ini.

Besar harapan Ahmad, agar ketersediaan dan harga bahan pokok di Jawa Barat aman dan harganya terjangkau oleh masyarakat.

Ahmad Hidayat meminta agar Pemerintah Provinsi Jawa Barat dalam hal ini Tim Pengendalian Inflasi Daerah (TPID) agar memperhatikan laju inflasi selama Ramadhan dan menjelang Idul Fitri di tahun ini.

Baca Juga:  Almaida Rosa Putra: Pancasila Adalah Kekuatan Bangsa Indonesia

“Salah satunya laju inflasi yang harus diperhatikan dengan diupayakan untuk bagaimana agar laju inflasi di Jawa Barat dapat terkontrol dengan baik saat Ramadhan dan hari raya Idul Fitri,” ujar Ahmad Hidayat saat melakukan kunjungan kerja di Kabupaten Bandung. Kegiatan digelar dengan menerapkan protokol kesehatan COVID-19.

Ahmad Hidayat meminta pemerintah agar memperhatikan ketersediaan (stok) dan harga bahan pokok saat Ramadhan dan menjelang Idul Fitri.

Baca Juga:  Harkitnas 2021, Ahmad Hidayat Ajak Rawat Keberagaman

“Terpenting adalah bagaimana ketersediaan kebutuhan bahan pokok masyarakat aman dan harga kebutuhan bahan pokok terjangkau oleh masyarakat alias tidak melonjak naik,” ujar Ahmad.

Ahmad yang merupakan Anggota DPRD Jabar dari Fraksi Partai Golkar menyatakan akan terus memantau perkembangan stok dan harga-harga bahan pokok di pasaran.

“Tentu DPRD Jawa Barat khususnya Fraksi Golkar terus memantau ketersediaan dan harga bahan pokok di pasar,” ujar Ahmad yang merupakan Anggota DPRD Jabar dari Dapil Kabupaten Bandung.

Baca Juga:  Selain Ruangan Isoman, Pemerintah Juga Harus Perhatikan Kesedian Obat

Sebagai antisipasi dari lonjakan harga menjelang hari raya Idul Fitri, Ahmad meminta pemerintah memperlancar pasokan distribusi dan bila diperlukan dapat menggelar operasi pasar bagi komoditas yang mengalami lonjakan harga.

Operasi pasar penting guna mengendalikan dan mencukupi kebutuhan bahan pokok masyarakat.

“Selain memperlancar distribusi juga dapat menggelar operasi pasar bila diperlukan sebagai respons dari kenaikan komoditas bahan pokok,” ujar Ahmad.***

  • Bagikan