Phinera Wijaya: Walau Berbeda-beda tetapi Kita Tatap Satu

  • Bagikan
Anggota DPRD Jawa Barat H. Phinera Wijaya, SE

KAB. SUKABUMI. Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Jawa Barat Phinera Wijaya menyebutkan walau berbeda-beda tetapi kita tetap satu.

Phinera mengatakan bahwa keberagaman Indonesia merupakan anugerah besar dari Tuhan Sang Maha Pencipta.

Untuk itu, Phinera mengajak semua elemen masyarakat untuk merawat keberagaman Indonesia.

Phinera mengatakan keberagaman yang Indonesia miliki adalah nikmat yang ditakdirkan oleh Tuhan Yang Maha Esa.

Baca Juga:  Almaida Rosa Putra Apresiasi Vaksinasi COVID-19 saat Ramadhan

Politisi Partai Golkar ini menyebutkan keberagaman adalah kekayaan bangsa Indonesia yang harus kita jadikan kekuatan melalui semangat persatuan bangsa Indonesia.

Phinera Wijaya mengatakan itu saat melakukan sosialisasi empat pilar kebangsaan di Kabupaten Sukabumi.

Sosialisasi empat pilar kebangsaan tersebut digelar dengan menerapkan protokol kesehatan COVID-19.

“Keberagaman ini harus kita cintai dan kita jadikan modal kekuatan kita sebagai bangsa. Bhinneka Tunggal Ika, walau berbeda-beda tetapi kita tatap satu, Kita Indonesia,” ujar Phinera yang merupakan Anggota DPRD Jawa Barat dari Dapil Kabupaten Sukabumi, Jum’at (19/3/2021).

Baca Juga:  SMA Negeri 1 Purwakarta Tegaskan Pelaksanaan PPDB Sudah Sesuai Aturan

Sebagai bangsa dari negara kepulauan dari Sabang sampai Marauke, dari Miangas sampai pulau Rote.

Sebagai bangsa yang terdiri dari beragam suku, adat, budaya, tradisi, bahasa, dan kepercayaan.

Kita harus bersatu terus bersatu padu mewujudkan cita-cita kita sebagai bangsa yang merdeka.

“Mewujudkan masyarakat yang adil dan makmur. Kesejahteraan bagi seluruh rakyat Indonesia,” ujar Phinera.

Baca Juga:  Almaida Putra: Koperasi Kekuatan Ekonomi Kerakyatan yang Tangguh

(Jar)

  • Bagikan